Berita Terbaru :

Warga Bakan Kurbankan 14 Ekor Sapi

Senin, 29 Oktober 2012

Warga Bakan Kurbankan 14 Ekor Sapi


Hewan Kurban
Lolayan – Dihari Raya Idul Kurban 1433 H  ( 27/10 ) kemarin, masyarakat Desa Bakan Kecamatan Lolayan Kabupaten Bolmong, berkurban 14 ekor hewan kurban, yang terdiri dari 12 ekor Sapi dan 2 ekor Kambing.

"Alhamdulillah jumlah hewan kurban tahun ini mengalami peningkatan, artinya tingkat kesejahteraan dan kepedulian masyarakat Desa Bakan  juga meningkat , karena ditahun-tahun sebelumnya masyarakat  Desa Bakan Hari Raya Idul Kurban hanya bisa mengorbankan 1 ekor hewan sapi dan ditambah 1 ekor kambing.

Tahun ini kami masyarakat  bisa mengorbankan hewan kurban yang jumlahnya  cukup banyak dan kami masyarakat sangat bersyukur,” tutur Hudri Mokodompit atau biasa dipanggil akrab masyarakat Bakan Papa Tia, kepada Media Totabuan Sabtu (28/10) pekan lalu.

Dikatakannya kalau masyarakat Desa Bakan bisa mengorbankan 14 ekor hewan kurban di tahun ini, itu dikarenakan di Desa Bakan masyarakatnya sebagian besar mempunyai lahan perkebunan yang sekarang sudah dijadikan lahan pertambangan rakyat, dengan hasil pertambangan rakyat itulah masyarakat Bakan sekarang ekonominya sudah ada peningkatan.

”Serta terbukanya lokasi lahan pertambangan rakyat di Desa Bakan, sekarang masyarakat bakan perekonomian dan kesejahteraan  sudah ada kemajuan, terbukti dengan dihari raya Idul kurban tahun ini kepedulian  masyarakat bakan bisa mengorbankan 14 ekor hewan kurban,”ujarnya .

Ditambahkannya lagi bahwa Daging-daging hewan Kurban yang sudah disembeli akan diberikan kepada masyarakat Bakan yang layak menerima daging hewan tersebut sesuai petunjuk Agama, dan juga akan diberikan kepada anak-anak Panti Asuhan. “Daging hewan kurban akan kami  bahagikan kepada yang layak untuk menerima,”tambahnya. (Knt/Dk)
Share this Article on :