Hari
Listrik Nasional,PLN Tingkatkan Pelayanan
Kotamobagu
- Dengan semangat HLN (Hari Listrik Nasional) yang jatuh pada tanggal 27
oktober kemarin, PLN terus berkomitmen memberikan pelayanan yang terbaik di
usia yang Ke-67. Segenap Manajemen PLN Area beserta jajarannya berusaha
meningkatkan Integritas, dan Etos kerja menuju pelayanan prima kepada seluruh
pelanggan PLN.
Manager PT PLN Persero Area Kotamobagu JF Kalangi saat memberikan bantuan hewan kurban.Foto Marshal |
Sehingga masyarakat merasakan produk listrik dan pelayanan yang
nyata sehingga tujuan PLN untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi untuk
meningkatkan kesejahteraan masyarakat tercapai.
J. F
Kalangie sebagai Manager PT PLN (Persero) Area Kotamobagu berjanji akan selalu
mengutamakan pelayanan prima kepada pelanggan.
Dan dengan semangat Hari Listrik
Nasional, PLN juga menjaga kontinitas pasokan listrik, meningkatkan komunikasi
kepada pelanggan dengan mengajak calon pelanggan dan pelanggan PLN untuk tidak
berurusan melalui calo dan meluncurkan Produk Inovasi Listrik Pintar untuk
berpindah atau migrasi ke listrik pintar adalah gratis.
Kepada Harian ini kalangie juga menambahkan,kepada pelanggan yang ingin menggunakan listrik pintar, Silahkan mendaftar di Kantor PLN Area kotamobagu atau Rayon terdekat. karena dengan Listrik Pintar pelanggan dapat mengatur sendiri pemakaiannya, bebas dari biaya denda dan biaya beban.tutupnya (m-08)
Kepada Harian ini kalangie juga menambahkan,kepada pelanggan yang ingin menggunakan listrik pintar, Silahkan mendaftar di Kantor PLN Area kotamobagu atau Rayon terdekat. karena dengan Listrik Pintar pelanggan dapat mengatur sendiri pemakaiannya, bebas dari biaya denda dan biaya beban.tutupnya (m-08)