Berita Terbaru :

Dinilai Kinerja SKPD Belum Optimal

Selasa, 10 April 2012


Bupati ‘Kurung’ 6 Jam Seluruh SKPD


 
Sehan Salim Landjar/ Bupati Boltim
Tutuyan –Setelah malaksanakan apel pagi pada Senin kemarin, tiba-tiba saja Bupati Boltim, Sehan Lanjar, selaku pemimpin upacara, langsung mengumpulkan seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) diruang rapat Kantor Bupati yang baru, dari kabar yang ada, ini dilakukan menyusul ketidak puasan Bupati terhadap kinerja perangkat pemerintahannya yang dinilai belum optimal. 

Sebelum dikumpulkan, Bupati  yang baru saja balik dari kegiatan Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas) RI Jakarta, selama 40 hari menimba ilmu, dalam sambutan pada apel pagi, sempat keluhkan dengan kinerja para SKPD, mengatakan kinerja aparatur pemerintahan Boltim belum baik. Terbukti, dari masuknya Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah Boltim di Kementrian Dalam Negeri RI yang amburadul. 

Dari pantauan Media Lipu Totabuan, Bupati mengurung para SKPD kurang lebih selama enam jam, sementara Sekda Boltim Ir. Muhamad Assagaf, ketika diwawancarai menjelaskan, Pemerintah Daerah saat ini akan berkosentrasi pada peningkatan mutu kinerja pemerintah agar bias lebih baik lagi.

“Dalam waktu dekat akan melaksanakan pendidikan latihan (Diklat) guna peningkatan sumber daya manusia PNS.
Nantinya Diklat ini akan menghadirkan sejumlah pakar ekonomi, politik, hukum dan pemerintahan” Tandasnya.
Ditambahkannya, Bupati juga berharap agar seluruh pimpinan SKPD lebih proaktif lagi menjalankan fungsinya sesuai tupoksi masing-masing. (Emon/sam)

Share this Article on :